Hasil Pelaksanaan OSN-K Jenjang SMA/MA Tahun 2024
Alhamdulillah Siswa Siswi SMAN 1 Padang melaju ke OSN-P sebanyak 15 orang, Perlombaan ini memberikan kesempatan bagi para peserta untuk mengasah kemampuan dan keahlian mereka di berbagai bidang ilmu sains dan teknologi. Dalam OSN ini, ada 9 bidang yang di lombakan, yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi, Geografi, Astronomi, Kebumian, dan Informatika.
Dimana setiap tahunnya siswa OSN SMAN 1 Padang dapat meraih juara yang menjadi kebanggaan bagi sekolah kita. Para juara OSN memiliki prestasi yang luar biasa dan telah menunjukkan kemampuan dan keahlian di bidang ilmu sains dan teknologi. karna siswa siswi yang telah berjuang keras dan menghadapi persaingan yang ketat untuk dapat meraih gelar juara yang menjadi kebanggaan sekolah.
Tinggalkan Komentar